Wedding gift, mirror

Kek putih segera berdiri, dan membisikan sesuatu ke telinga orang yang bersamanya. Kemudian beberapa orang terlihat mendorong benda besar yang tertutup oleh kain. Kedatangan mereka, bersamaan kedatangan Kayora, dan teman-teman.

"Hormatku pada yang mulia, saya membawakan hadiah besar untuk pasangan yang menikah. Maaf membuat kaget semua orang!" ucap Kazame merendahkan tubuhnya.

"Kami ingin memperlihatkan hadiah dari kami sebelum perestuan pernikahan ini" sambung Kayora tersenyum manis.

Yobi yang melihat pernikahannya mendapat rintangan, menyembunyikan perasaan kesalnya.

"Hah, kalian pikir bisa menghalangi pernikahanku ini? Tidak, kalian tidak akan bisa!" ucap Yobi dalam hati.

Mereka segera membawa hadiah itu ke hadapan pengantin yang baru menikah ini. Hadiah yang besar telah berada di hadapan semua orang.