Secercah Harapan Dalam Kegelapan

Otto Luoxi terbangun karena mendengar suara keras.

Otto berjuang untuk mengangkat kelopak matanya yang berat dan ia melihat sekelilingnya. Lilin di kandil sudah terbakar habis sampai ke dasarnya, dan sisa nyala api yang tersisa tidak cukup untuk menerangi ruangan sel Otto yang gelap.

Otto tidak bisa mengetahui waktu malam dan siang di sel bawah tanah ini, dan lilin menjadi satu-satunya alat penentu waktu yang bisa ia gunakan. Para penjaga akan mengganti lilin setiap enam jam sekali ketika mereka datang untuk membawakan Otto makanan.

Tetapi itu baru awalnya.

Sekarang para penjaga itu jarang datang, baik untuk membawakan lilin atau makanan. Kadang-kadang, Otto terbangun karena kelaparan dan ia menemukan bahwa selnya masih gelap.