Kecantikan yang Didambakan (2)

Pada saat ini, semua menteri menemukan sesuatu yang mencurigakan dengan Ye Dong. Namun, mereka sedang berada di tengah-tengah kekagetan dari semua berita ini. Oleh karena itu, tidak ada yang melangkah maju untuk menghentikannya tetapi malah mencoba untuk mencerna kata-kata Ye Dong.

"Jika seperti itu kasusnya, bagaimana orang tuaku meninggal?"

Mata hitam Yun Luofeng tidak bergejolak di dalam, sementara wajah menawannya sedikit terangkat untuk menatap langsung ke Ye Dong dan terus bertanya.

"Hmph!" Suara Ye Dong terdengar jahat dan sengit. "Bukankah karena wanita itu, Bai Ling, menolak tawaranku! Pada waktu itu, aku mengirim seseorang untuk menyampaikan sebuah surat. Jika dia bersedia mengabdi kepadaku, aku akan segera mencabut pasukanku! Tetapi dia sebenarnya malah merobek suratku dan mengatakan bahwa aku adalah seekor katak yang ingin memakan daging seekor angsa!"

Bukankah itu kasusnya? Dibandingkan dengan Bai Ling yang secantik bunga, Ye Dong, yang hanya mempunyai identitas sebagai seorang kaisar, pada dasarnya tidak cukup berharga! Bagaimana bisa Bai Ling melepaskan seorang jenderal muda dan memilih penguasa tidak cekatan yang hanya bisa bersenang-senang memenuhi hawa nafsunya?

"Jadi kau merencanakan untuk membunuhnya?" Yun Luofeng menyipitkan matanya dengan bahaya, dan bahkan nada suaranya berangsur-angsur meneteskan hasrat membunuh.

"Tentu saja tidak!" Ye Dong mendengus. "Bai Ling adalah wanita yang sudah menikah. Itu adalah sebuah kehormatan jika aku bersedia menikahinya, tetapi dia benar-benar berani mengejekku! Aku harus mencari lokasi wanita itu dan mengirim delapan ratus lebih hewan spiritual untuk mempermalukannya. Ini adalah harga yang dia harus bayar setelah mempermalukanku!"

Hati Yi Bufan secara perlahan berubah menjadi dingin saat matanya sedikit tertutup. Sekarang, Yi Bufan tidak bisa membayangkan jika Bai Ling benar-benar ditawan oleh Kerajaan Liujin, penyiksaan kejam macam apa yang akan menunggunya?

Tetapi dia, seseorang yang menyatakan bahwa Bai Ling adalah wanita yang dicintainya, tidak pernah sekalipun melindunginya dengan baik, dan malah membantu penguasa yang tidak mampu untuk menyakitinya.

Yi Bufan merasa menyesal!

Ini adalah pertama kalinya Yi Bufan dengan sepenuh hatinya menyesal keputusannya untuk menelantarkan cinta sejatinya demi seorang kaisar yang seperti anjing!

"Sangat disayangkan." Ye Dong menggelengkan kepalanya dan dia berbicara dengan sikap dipenuhi dengan penyesalan. "Saya, juga, tidak mengetahui siapa yang Bai Ling singgung sehingga dia meninggal di medan peperangan! Sangat disayangkan seorang wanita yang sangat menakjubkan meninggal sebelum berhasil aku dapatkan!"

Yun Luofeng terdiam saat sepasang matanya menjadi rumit, mencegah orang lain untuk melihat apa yang sedang dipikirkannya.

Baru saja, Yun Luofeng menggunakan kekuatannya untuk mengendalikan pikiran Ye Dong dan memaksanya untuk membocorkan jawaban yang ia ingin tahu! Oleh karena itu, tidak mungkin bagi Ye Dong untuk berbohong! Dia benar-benar tidak mengetahui orang yang membunuh suami dan istri Yun Yang.

Tiba-tiba, alis Yun Luofeng yang mengerut berangsur-angsur tenang saat sinar cahaya melintas di mata hitamnya.

"Nona … " Qing Yan agak gugup saat dia berdiri di samping Yun Luofeng dengan gelisah dan cemas, menggunakan sebuah tatapan gelisah pada wajahnya yang cantik dan halus.

Qing Yan tidak menyangka bahwa mereka akan gagal untuk mendapatkan kebenaran tetapi malahan membongkar identitas mereka. Sebagai hasilnya, bukankah Nonanya akan berada di dalam bahaya yang mengancam jiwa?

"Qing Yan, aku sudah mendapatkan hasil yang aku inginkan. Kita akan melanjutkan pembicaraan sisanya ketika kita kembali." Yun Luofeng menaikkan ujung bibirnya sedikit dan tersenyum. "Dia seharusnya sudah bangun sekarang."

Pada saat suara Yun Luofeng berakhir, jarak fokus mata Ye Dong perlahan pulih, tetapi dia yang baru tersadar masih merasa bingung dan tidak dapat memahami masalah ini. Baru setelah beberapa saat sebelum dia tiba-tiba teringat kata-kata yang dia ucapkan sebelumnya dan ekspresinya langsung berubah. "Apa yang telah kau lakukan padaku barusan?"

"Ye Ling." Pandangan mata Yun Luofeng sudah lama menjauh dari sosok Ye Dong saat dia tersenyum malas. "Kita sudah mencapai tujuan kita hari ini. Bawa Wu Zhong dengan kita dan ikuti saya!"