Turnamen Dimulai (4)

"Yang Mulia Tuan Putri," pelayan istana akhirnya tidak bisa menahannya lagi. Dia dengan hati-hati menarik lengan baju Qiao Yefeng, "Maksudnya adalah Tuan Putri jatuh cinta pada Qi Su, namun karena Qi Su adalah tunangan putri Kerajaan Liufeng, jadi kau menjelek-jelekkan Qi Su …. "

Pelayan istana telah mengatakannya dengan halus. Apa yang ia coba untuk katakan bahwa Qiao Yefeng mempermalukan Qi Su di muka umum karena dia tidak bisa memenangkan cinta Qi Su.

Itu benar, ya kan?

Qiao Yefeng akhirnya mengerti apa maksud Yun Luofeng, dan wajah cantiknya memerah semua. Dia menggigit bibirnya dengan erat dan mengepalkan tangannya.

Mu Xuexin mencibir, "Kau lebih baik kembalilah dan dapatkan lebih banyak pengetahuan agar kau tidak bingung mengenai arti anggur yang masam."