Memulai Percobaan

Si gendut Woox mengeluarkan kotak berwarna hitam dari rak di belakangnya dan meletakkannya di atas meja. Dia juga mengeluarkan selembar perkamen dari bawah meja penjualan. Perkamen itu tampaknya sangat tua, dengan ujung yang sedikit robek.

"Satu salinan formula ramuan kekuatan, satu kristal ajaib!"

"Satu set bahan, cukup untuk sepuluh kali mencoba, satu kristal ajaib!"

Leylin membuka kotak berwarna hitam itu. Di dalamnya ada sepuluh buah berwarna merah tua yang diatur rapi, yang sepertinya memiliki bekas retakan di permukaannya, dan di sampingnya ada akar tanaman hijau, dan satu botol serbuk hitam.

Leylin meletakkan kotak itu dan mengambil kertas perkamen yang berwarna kuning kekuningan, kemudian ia melihat sebuah rumus yang ditulis dengan tinta hitam, yang bahkan termasuk tanda di bagian-bagian yang perlu diperhatikan. Meskipun tulisan tangannya agak pudar, itu masih bisa dibaca secara keseluruhan.