Arm of Vengeance

Di masa lalu Robin menjadi salah satu murid Gilbert yang sangat populer. Robin sangat sabar, teliti dan kehadirannya mampu membuat orang merasa nyaman. Oleh karena itu, Robin dapat memegang posisi tinggi dan dapat dianggap sebagai pengawas di dalam klan tersebut.

Namun, Robin telah berubah sejak dia menjadi Magus Fase Kristal. Emosinya menjadi sangat buruk dan dia kehilangan posisinya di dalam klan, sehingga dia tidak melakukan apa-apa selain menganggur sepanjang hari. Ketika mengingat masalah ini, Leylin hanya bisa merasa sedih ketika memikirkan Robin.

Leylin memasuki vila, dan bertemu dengan Duke Gilbert yang sedang berada di ruang belajar.

Wajah Gilbert tidak berubah sama sekali, tanpa rambut wajah atau pori-pori aneh yang membuatnya terlihat secerdas biasanya. Ketika semua fitur yang ada di wajahnya tersebut dikombinasikan dengan kepalanya yang mengkilap dan halus itu, Gilbert menjadi terlihat sedikit licik dan menakutkan.