Lava World

Mereka yang masih memilih untuk masuk ke dalam sebuah jebakan yang sudah mereka ketahui adalah para idiot!

Leylin jelas bukan seorang idiot. Karena Magus Jupiter's Lightning telah mengungkapkan bahwa mereka memiliki kemampuan untuk mengganggu gerbang astral, maka dia jelas tidak akan mengabaikan mereka.

Pada kenyataannya, dalam lima tahun terakhir, Leylin diam-diam memeriksa dunia lain. Dia bahkan telah berusaha untuk membuat proyeksi benih-benih kekuatan spiritual. Semua itu dia lakukan untuk memahami kemampuan menghalangi Jupiter's Lightning secara menyeluruh.

Melalui penyelidikan selama lima tahun yang seperti hanya berlangsung sehari itu, Leylin sudah lama memahami metode yang bisa mereka gunakan itu. Dia bahkan menyiapkan rencana darurat.

"Ini adalah pola nomor 3. Aktifkan metode penanggulangan yang sesuai!" Leylin terlihat yakin.