Lapisan Bawah Tanah Arctic

*Chik chik!* Icy Jade Scorpion yang sedang mencari makan itu melihat Leylin, dan segera mengangkat dua capit besarnya. Penyengat dari binatang buas yang berukuran besar itu bergoyang ketika binatang tersebut mengatur posisinya dan bersiap untuk menyerang.

"Tepat pada waktunya!" Leylin tertawa ketika melihat perilaku makhluk tersebut, dan sebuah bayangan api muncul di punggung Icy Jade Scorpion itu.

*Chik chik!* Kalajengking itu mencoba untuk bergerak, tetapi sebuah telapak tangan dengan energi dan aura yang menakutkan menutupi kepalanya.

Aura yang terdapat di telapak tangan tersebut segera menghilangkan semua perlawanan, dan Icy Jade Scorpion besar itu menunduk. Makhluk tersebut merasakan bahwa tubuh Leylin sepertinya mengeluarkan sebuah energi yang dia kenali dan tidak berbahaya milik seorang kaisar.

"Ayo pergi!" Perintah Leylin, dan Icy Jade Scorpion tersebut segera berdiri, kemudian membawa Leylin di punggungnya dan berlari ke depan...