Skema

"Kalau begitu, bisakah kalian semua menandatangani laporan tentang akibat dari pertempuran ini? Jangan lupa mencapnya dengan stempel kalian!" Leylin mengeluarkan sebuah dokumen dan melambaikannya sambil tertawa jahat seperti seekor serigala besar yang kejam.

'Kami sudah berada di kondisi seperti ini. Siapa yang berani menentangnya?' Baron Andrew tertawa masam di dalam hati dan menandatangani dokumen tersebut.

"Bagus!" Setelah semua baron dan petugas yang hadir tersebut memberikan tanda tangan atas nama mereka, Leylin tersenyum lebar sambil menyimpan dokumen itu, kemudian sikapnya menjadi benar-benar berubah, "Sebagai bawahan dari petugas Cassley, aku merasa menyesal dan bersedih atas apa yang telah terjadi. Bagilah pasukannya sesuai dengan keinginan kalian!"