Pulanglah dan Buat Bayi

Mata Li Sicheng menjadi gelap ketika dia menundukkan kepalanya dan menyambar bibir Su Qianci. Terkejut, Su Qianci membelalakkan matanya lebar-lebar. Dengan segera, Li Sicheng menyelipkan lidahnya ke dalam mulutnya. Sebuah lengan yang kuat menguncinya di tempat. Ciumannya begitu lembut sehingga Su Qianci merasa hatinya digelitiki oleh sehelai bulu burung. Dia meleleh.

"Hei kalian …." Suara Kapten Li terdengar.

Su Qianci membuka matanya dan tiba-tiba mendorong Li Sicheng menjauh. Wajahnya merah padam, dia melihat senyum menggoda Kapten Li. "Kakek …."

"Aku benar-benar mengerti. Kalian masih muda … tetapi pertimbangkan di mana kau berada."

Wajah Su Qianci terasa terbakar lebih panas dan segera melihat senyum di mata Li Sicheng. Dia menatap suaminya dan mencubitnya. "Jangan tersenyum."

Tetapi Li Sicheng tersenyum lebih lebar dan memeluknya. Sambil memandang Kapten Li, dia berkata, "Kakek, kami akan pulang."

"Malam sudah cukup larut dan kau seharusnya sudah pulang dari tadi."

Sudah cukup larut …. Hmm … apa artinya itu? Su Qianci tiba-tiba merasa dia terlalu memikirkannya. Dia mencoba melepaskan dirinya dari pelukan Li Sicheng, tetapi pria itu tidak mau melepaskannya. "Benar, sudah malam, jadi kami akan pulang dahulu. Tidur nyenyak, Kakek."

"Pulanglah dan buat bayi sehingga aku bisa bermain dengannya."

Li Sicheng mengangguk dan berkata, "Kami akan melakukannya."

Wajah Su Qianci semakin memerah. Karena tidak dapat bergerak leluasa, dia hanya berpura-pura tidak mendengar apa-apa.

Li Sicheng menggendong Su Qianci dan berkata, "Ayo pulang dan buat bayi."

"Jangan katakan itu! Sangat memalukan." Su Qianci berharap dia bisa menutup mulut suaminya.

Kapten Li tertawa. Sambil berpegangan di leher Li Sicheng, Su Qianci dibawa ke mobil dan kemudian diturunkan di kursi belakang. Namun, saat Li Sicheng membuka pintu mobil, seorang wanita muncul tidak terlalu jauh dari mobil tersebut.

Melihat Li Sicheng menurunkan Su Qianci di kursi belakang, Tang Mengying mencubit lengannya sendiri dan hampir merobek bibir bawahnya dengan giginya.

Menyadari bahwa Li Sicheng telah melihatnya, Tang Mengying dengan segera tersenyum, menyingkirkan kecemburuan dan kebencian di wajahnya. "Kakak Sicheng, aku ingin berbicara dengan …."

Li Sicheng bahkan tidak sudi untuk melihatnya, cepat-cepat masuk ke mobil dan pergi. Bersamaan dengan knalpot mobil yang menyembur ke wajahnya, Tang Mengying menjadi marah. Ponselnya berdering, dan itu dari nomor yang tidak dikenalnya. Pasti itu Rong Rui yang tidak berguna. Tang Mengying tidak menerima telepon itu dan mematikan ponselnya. Berdiri di pinggir jalan sambil memegang ponsel, Rong Rui menjadi putus asa.

"Sepupuku yang tidak berguna, wanita itu tidak lebih dari seorang pel*cur yang bahkan Li Sicheng saja tidak menginginkannya. Jika keluarga kita tahu bahwa alasan kau tidak ingin mewarisi bisnis keluarga adalah untuk bekerja padanya, mereka mungkin akan membunuhmu." Seorang wanita menawan menguap saat dia memakai cat kuku merah. "Kau harus pulang dan menjadi tuan muda di rumahmu."

"Tutup mulutmu." Dia meremas ponsel di tangannya dan kemudian membantingnya ke jalan. "Rong Anna, kau urus saja urusanmu sendiri."

Rong Anna menyentuh hidungnya dan berkata, "Baiklah, aku sudah memperkirakannya."

"Di mana bibi Rong Xuan?"

"Dia menunggumu di rumah. Ayahku dan orang tuamu juga ada di sana."

"Ayo pergi kalau begitu."