Sayang, Kau Baik-Baik Saja?

"Apakah aku benar-benar terlihat tampan?" Shen Luo'an memeriksa pakaiannya dan tersenyum. "Jarang sekali aku mendengar pujian darimu."

"Hi hi hi!" Shen Manting terkikik-kikik, matanya berbinar-binar kegirangan. Dia merentangkan dasinya dan berkata, "Kalau kau suka, aku akan memujimu setiap hari!"

Kemudian, wanita itu melompat ke arah Shen Luo'an dan berkata, "Biarkan aku memasangkan dasinya untukmu!"

Shen Manting sedang dalam suasana hati yang sangat gembira hari ini. Dia berjinjit dan melilitkan dasi di leher pria itu.

Shen Luo'an belum pernah mengalami perasaan seperti ini sebelumnya.

Sebuah perasaan bahwa dirinya disayangi, diinginkan, dan dipuja oleh Shen Manting.

Dirinya merasa sangat bahagia dalam hatinya saat dia menatap jauh ke dalam mata wanita itu.

Shen Manting terus mengikat dasinya dengan pipi yang merona merah.