Pria Berpakaian Merah (4)

Swush!

Ekspresi Bai Yin berubah drastis dan matanya menampakkan keadaan mendesak yang semakin besar. Dia terus menatap Gu Ruoyun, berharap Gu Ruoyun akan mengerti maksudnya dan bergegas pergi.

Jika Gu Ruoyun merasa tidak disambut, dia tentu saja akan menolak tawaran untuk tinggal. Dia berdiri dan berkata, "Tidak perlu, aku bisa pergi sendiri dan aku tak mau merepotkanmu lagi. Dan juga, kamu sudah menolongku jadi aku berhutang budi padamu. Jika nanti kamu butuh sesuatu, aku akan membalas kebaikanmu."

Hal yang paling mengerikan di dunia bukanlah hutang budi tetapi memiliki hutang budi. Hutang budi biasanya adalah hal yang paling sulit untuk dibalas.

Meskipun Gu Ruoyun benar-benar memiliki kesan baik terhadap pria berpakaian merah, dia tidak ingin berhutang budi padanya.