Sebuah Keluarga Bertemu, Kecuali Shengxiao (11)

"Apa hanya itu yang bisa kalian lakukan dengan menggabungkan kekuatan?"

Dongfang Yu mundur dua langkah ke belakang, mengangkat kepala dan berbalik pada dua orang di depannya sambil berbicara dengan suara menghina.

Ekspresi wajah penyerang sangat buruk dan mata mereka dipenuhi kekejaman. Mereka saling memandang sebelum menyerbu Dongfang Yu lagi.

Mereka hampir berhadapan dengan Dongfang Yu ketika dia menghilang tanpa jejak, menghentikan langkah mereka.

"Potongan Surgawi Menentang!"

Ketika mereka sedang mencari keberadaaan Dongfang Yu, tiba-tiba terdengar suara sedingin es. Tubuh mereka berguncang dan saat mereka berbalik, kekuatan kuat telah menebas dari langit menuju tanah dengan suara tabrakan yang keras.

Yue Ling mulai terengah-engah. Ada ekspresi jelek di wajahnya. Dia tahu bahwa dia akan terluka parah akibat serangan itu jika dia tidak menghindarinya tepat waktu. Mungkin dia bahkan akan kehilangan nyawanya.