Pencarian (Bagian 2)

"Yah, kebanyakan penyihir tidak suka tempat ramai karena mereka membutuhkan tempat yang tenang untuk melakukan riset dan eksperimen." Vivian mengangguk seraya memakan sepotong daging lagi.

Tiba-tiba, simbol berbentuk mata merah muncul dan melayang-layang di samping wanita itu.

Simbol itu terlihat seperti mata yang berapi-api.

"Seorang anggota dewan telah datang. Ikutlah aku. Aku harus memperkenalkanmu pada para tetua organisasi."

"Baiklah." Angele segera menjawab.

Mereka selesai makan dalam beberapa menit.

Vivian mengangkat kedua tangannya. Semua piring dan peralatan makan menghilang ke dalam meja, sementara sisa-sisa makanan melayang, berkumpul di udara, dan membentuk bola kuning. Bola kuning itu jatuh ke atas meja dan menghilang sesaat kemudian.

Bersama-sama, mereka meninggalkan ruang makan, menyusuri lorong-lorong reruntuhan, hingga akhirnya sampai ke ruang pertemuan yang luas.