Permulaan

"Bagaimana mereka bisa menghilang?" Lucien memenangkan diri dan bertanya.

Thompson membalik-balik laporan di tangannya untuk memastikan, kemudian suara kertas yang dibalik-balik memasuki telinga Lucien. "Mereka diawasi oleh penyihir petarung tingkat senior dan dua penyihir tingkat menengah. Diketahui bahwa mereka memasuki gereja kecil di bagian barat Rentato, tapi tak pernah keluar.

"Penyihir tingkat senior berpikir kalau itu hanyalah marginalisasi Sard yang sering dilakukan pada pendeta dan penjaga malam radikal dan tidak memikirkannya terlalu jauh. Hari ini, saat dia tak melihat Juliana maupun Minsk, dia bingung dan masuk ke gereja setelah berubah menjadi tikus, tapi tak ada siapapun di dalam sana."

Tempat ini adalah Kerajaan Holm, di mana penyihir lebih banyak daripada pendeta. Itulah mengapa Thompson cukup berani mengutus penyihir tingkat senior untuk melakukan pengawasan.