Patung Kertas Yang Bermutasi

Klein tidak membawa peluit tembaga Azik secara langsung ke atas kabut abu-abu, namun dia berencana untuk melakukan hal yang sama dengan saat dia meramalkan Emblem Suci Matahari Bermutasi untuk pertama kalinya. Dia melakukannya dengan menggunakan proyeksi dari suatu benda. Walaupun hal ini akan mengurangi keakuratannya hingga batas tertentu, membuat ramalannya gagal untuk memperoleh wahyu yang efektif, bendanya dijamin tidak akan rusak berkat kabut abu-abu yang menjadi lapisan perantara.

Dia masih ingat saat dirinya meramalkan asal-usul telinga hitam yang berasal dari Pendengar. Artefak Bersegel ini telah menderita balasan dari Pencipta Sejati, membuatnya hancur dan berubah menjadi sebuah jimat.