Apa yang Tidak Bisa Kau Katakan?

Mungkinkah karena keracunan makanan?

Meskipun demikian, sejak pagi sampai sekarang, ia hanya makan beberapa makanan kecil dari istana. Mungkinkah makanan istana yang tidak cukup bersih?

Pada saat ini, seruan yang kencang dapat didengar.

"Ah! Darah, banyak sekali darah!"

"Ya Tuhan, Nona Muda Kedua Bai berdarah! Berdarah cukup banyak ah!"

"Ini buruk sekali! Cepat pergi dan panggil Tabib Kerajaan!"

Para wanita muda itu berteriak dan panik.

Dengan tatapan kosong Bai Ruo Qi menundukkan kepalanya, dan mendapati tubuh bagian bawahnya ditutupi genangan darah. Menyadari bahwa ia tidak hanya berdarah, namun dalam jumlah yang cukup banyak juga. Seluruh bagian roknya basah kuyup dengan darah saat rasa yang menusuk dari darah tersebut memenuhi udara.

Matanya berubah hitam, Bai Ruo Qi hanya merasakan dunia menjadi putih dan pingsan.

Menyaksikan kejadian ini, bahkan Huang Yue Li pun terkejut.