Kau yang Mengatakannya, Tiga Serangan! (2)

"Benar, bagaimana mungkin? Aku pasti telah salah lihat! Ye Mingshuang menduduki peringkat enam puluh sembilan di antara murid inti, bagaimana mungkin ia dikalahkan oleh murid baru!"

"Benar, namun ini … Ye Mingshuang telah kalah lumayan cepat, bukan? Aku bahkan belum melihat dengan jelas apa yang terjadi dan ia … sudah kalah??"

"Mungkinkah murid baru itu menggunakan cara licik dan menipu Ye Mingshuang?"

Orang-orang berdiskusi dengan suara yang kecil.

Semua tatapan kepada Huang Yueli dipenuhi dengan syok, kekaguman dan kengerian ….

Hanya sepersepuluh dari semua murid di Perguruan Sinar Surgawi yang merupakan murid inti. Dan semuanya lima ratus ditambah murid-murid inti merupakan murid terbaik di antara yang terbaik dan mereka semua sangat dihormati. Ye Mingshuang menduduki peringkat enam puluh sembilan jadi itu sudah menjelaskan kemampuannya!