Kekacauan di Kerajaan Gerhana Selatan (4)

Fakta bahwa Binatang Roh yang dikontrak itu semua merupakan peringkat Ilahi membuat Klan Nalan sangat tertekan.

Ketika para anggota Klan Nalan itu menjadi Paragon Roh, mereka saja nyaris tidak bisa mengontrak satu atau dua Binatang Roh peringkat tinggi, tetapi Sima You Yue sudah bisa mengontrak beberapa Binatang Roh peringkat Ilahi, itu sama sekali tidak bisa diterima!

Terutama karena generasi muda Klan Sima semua sangat mahir, dibandingkan dengan Klan Nalan, mereka jelas lebih kuat.

Dalam rentang dua tahun, peringkat Sima You Yue telah naik, melalui proses dari seorang Maharaja Roh menjadi Santo Roh, kekuatan Ya Guang pun tumbuh seiring bersamanya.

Hal yang sama juga berlaku untuk Binatang Roh yang dikontrak Sima You Yang, karena hubungan berdasarkan kontrak mereka, kekuatan mereka tumbuh seiring dengan pertumbuhan kekuatan pemiliknya.