Setelah Membunuh Adiknya, Kakaknya Pun Datang

Pertarungan itu tidak mudah untuk Sima You Yue dan yang lainnya. Pihak lawan satu peringkat lebih kuat daripada mereka, dan jumlah mereka juga lebih banyak. Jika bukan karena Halcyon yang telah mengendalikan tempat itu, kelompok Sima You Yue tidak akan punya kesempatan untuk menang.

Namun, meski agak sulit, kelompok Sima You Yue tetap meraih kemenangan. Ouyang Dong dan yang lainnya terbaring di tanah, kalah. Kebanyakan dari mereka sudah meninggal, tetapi masih ada beberapa yang sedang berjuang di ambang kematian.

Sima You Yue berjalan mendekat dan berdiri di depan Su Ling Er, yang telah kehilangan lengan, lalu berkata, "Bagaimana? Aku sudah bilang kalian akan kalah, dan aku benar, kan!"

"Kau - bagaimana mungkin kau bisa memiliki begitu … begitu banyak … Binatang Roh Sakti …." Su Ling Er telah dipukuli hingga napas terakhirnya, dan suaranya terdengar lemah.

Namun, Sima You Yue masih bisa mendengar kata-kata Su Ling Er.