Menyambar Habis-Habisan sampai Semuanya Gosong!

"Oh ya ampun! Bos sangat agresif!" seru Hu Yang dengan bersemangat ketika ia melihat Sima You Yue duduk di atas awan kesengsaraan.

"Ternyata ada orang yang benar-benar bisa duduk di atas awan kesengsaraan!" seru yang lainnya dengan lantang.

Mereka yang belum menyadarinya, ikut melihat ke arah yang dilihat Hu Yang dan melihat Sima You Yue duduk di atas awan kesengsaraan.

"Ya ampun, ternyata dia benar-benar melakukannya!"

"Siapa itu? Bagaimana mungkin dia bisa duduk di sana?"

"Itu pasti Si Yue? Orang yang baru-baru ini terkenal di Arena Darah? Aku baru saja mendengar ada yang memanggilnya Bos."

"Laki-laki yang sedang merekrut orang itu!"

"Dia luar biasa gagah! Aku beruntung kalau dia mau merekrutku!"

"Aku juga mau mengikutinya!"

"Aku suka dia!"

"Jangan jadi seperti orang bodoh yang dilanda cinta, apa kalian sebelumnya tidak mendengar persyaratannya? Dia hanya mau merekrut Raja Sepuluh Ronde ke atas."