Undangan Serikat Master Persenjataan

Xiao Yi mengeluarkan sebuah kotak. Sima You Yue berjalan mendekat untuk membukanya dan melihat ada sebuah kartu undangan dan sebuah batu suara yang tergeletak di dalamnya.

Ia melihat batu suara tersebut dengan tak berdaya. Batu itu membutuhkan energi roh untuk bisa mengumandangkan isinya, tetapi ia sedang tidak bisa mengeluarkan energi roh sekarang.

Ia memberikan batu suara tersebut kepada Dai Yi dengan tak berdaya sambil berkata, "Maaf merepotkan."

Tiba-tiba ia teringat sesuatu, lalu menoleh pada Xiao Yi. "Dia tidak bilang kalau aku harus mendengarkan ini seorang diri, kan?"

Xiao Yi termenung, mengingat-ingat lagi, lalu menjawab, "Tidak."

"Kalau begitu, tidak masalah. Dai Yi, silakan," kata Sima You Yue.

Dai Yi memasukkan energi rohnya dan suara Xiao Hong pun terdengar dari dalam batu tersebut.