Nyawa di Ujung Tanduk

Sebuah kilat yang redup melintas di mata Mo Yu. Ia telah tinggal di dunia manusia selama bertahun-tahun. Ia juga telah banyak mendengar tentang Sima You Yue dan yang lainnya, ia mengutus orang untuk menyelidiki mereka.

Dinilai dari berita yang ia terima, gadis ini masih muda, tetapi ia cukup berani. Bagaimana mungkin seseorang yang mampu melakukan begitu banyak hal bisa bersikap sesegan ini?

Jadi, saat menghadapi Sima You Yue yang telah menyinggung tentang persyaratan, ia hanya terkejut sesaat.

"Katakan padaku, apa yang kau mau?"

"Kalau kau cuma mau berbincang-bincang tentang Teh Kungfu denganku, aku akan melakukannya dengan senang hati. Namun, kalau kau mau mempelajari semua upacara minum teh-ku, maka aku minta maaf. Aku hanya bisa mengajari itu pada muridku." Sima You Yue mengangkat bahu dengan tak berdaya.

Wajah Mo Yu berubah murka. Kedengkiannya terungkap. Seluruh paviliun dikelilingi oleh angin puyuh.