Anjing Neraka

Orang-orang tetap datang untuk menemui Sima You Yue, tetapi mereka diusir dengan alasan kalau ia belum benar-benar sembuh.

Ia tidak mau repot-repot menyenangkan hati orang-orang tersebut karena ia bahkan tidak tahu mereka berasal dari kelompok kekuatan mana.

Meskipun Sima Zhi Yuan merasa bisa berhubungan baik dengan semua kekuatan itu merupakan hal yang baik, tetapi ia tidak mengatakan apa pun tentang hal tersebut karena cucu buyutnya memang tidak suka berbasa-basi.

Beberapa hari kemudian, Ximen Feng membawa Bi Sheng dan yang lainnya pulang.

"Feng'er, kalian pergi ke mana?" tanya Sima You Yue ketika melihat Ximen Feng dan yang lainnya berjalan masuk ke pelataran.

"Kami pergi ke Kota Timur yang Adil dan menghitung seberapa banyak kerugian kita di sana," jawab Ximen Feng. "Kupikir pekerjaan itu hanya akan memakan waktu beberapa hari saja, jadi aku tidak memberitahumu karena kau sedang sibuk."

"Jadi, bagaimana?" tanya Sima You Yue.