Menginjakkan Kaki di Sekte Peramal

Penolong mereka?

Tiba-tiba Sima You Yue teringat akan siapa maksud Sima Liu Xuan. Siapa lagi kalau bukan Yin Lin yang menyelamatkannya waktu ia masih bayi?

"Sekte Peramal ada di sekitar sini?" Ia benar-benar tidak tahu di mana lokasi Sekte Peramal.

"Tidak terlalu dekat. Perjalanannya akan memakan waktu beberapa hari," jawab Sima Liu Xuan.

Perjalanan selama beberapa hari di benua yang luas itu memang dianggap tidak terlalu jauh.

"Tempat ini dekat sekali dengan Sekte Peramal. Kenapa mereka tidak tahu kalau ada makam orang yang berperingkat Kaisar di sini?" tanya Sima You Yue dengan penasaran.

"Kau tanyakan langsung saja padanya." Sima Liu Xuan mengangkat bahu.

Ia juga mengira Sekte Peramal harusnya pasti tahu kalau ada makam orang yang berperingkat Kaisar di situ, tetapi kenapa Sekte Peramal tidak menyelidikinya? Mereka harus bertanya langsung untuk tahu jawabannya.