Kota Jembatan Bersih

"Apakah kau dapat menyelidikinya sendiri? Mengapa kau tidak membiarkan ibumu dan aku meminta beberapa orang untuk pergi bersamamu?" tanya Sima Liu Xuan dengan cemas.

"Tidak perlu, ada Paviliun Xuan Yuan di sana. Karena berita itu datang dari Paviliun Xuan Yuan, berita itu pasti juga akan diketahui di sana. Dengan adanya mereka, aku bisa pergi dan bertanya langsung kepada mereka," tolak Sima You Yue. "Setelah aku tahu kalau berita itu benar, aku akan terus mencari. Jika berita itu palsu, aku akan mengubah ruteku dan pergi ke makam Kaisar Qing Dao."

Ia sudah merencanakan perjalanannya, jadi akan merepotkan kalau ia mengajak orang tuanya ikut serta. Terlebih, mengingat kemampuannya saat ini, kemampuannya sudah melebihi kemampuan mereka. Itulah mengapa mereka tidak perlu mengkhawatirkannya.