Sedikit Bahagia

Nian Xiaomu mengerutkan bibirnya dengan acuh tak acuh.

Sebenarnya Nian Xiaomu masih gemetar ketakutan setiap kali teringat akan insiden tersebut. Awalnya wanita itu memang merasa sedikit takut, tapi mendadak ia berusaha untuk terlihat tidak takut ketika melihat Yu Yuehan bahkan lebih tegang darinya.

Pria itu terlihat seperti akan membunuh seseorang walaupun Nian Xiaomu baik-baik saja sekarang. Karena itu, wanita tersebut merasa khawatir Yu Yuehan tidak mau meninggalkan bandara jika ia terlihat takut.

"Aku mendadak merasa sedikit bahagia." Nian Xiaomu tiba-tiba mengucapkan sebuah kalimat sambil lalu.

Yu Yuehan sedang menggenggam tangannya dan berjalan menuju ruang tunggu. Ketika mendengar apa yang dikatakan oleh Nian Xiaomu, pria itu berhenti dan melirik wanita tersebut dari sudut matanya.

Nian Xiaomu langsung mengangkat kepalanya dan tersenyum pada Yu Yuehan sambil menunggu pria itu menanyakan apa maksud perkataannya tadi.