"Kejutan" yang Disiapkan oleh Wanita Itu

Tapi sekarang, Mo Yongheng merasa dirinya seperti lelucon.

"Ayo, aku akan mengantarkanmu pulang." Mo Yongheng mengalihkan tatapannya. Perasaan asing yang dipancarkannya terasa nyata saat pria itu berbalik menuju ke tempat parkir.

Saat ia hendak melangkah keluar, sebuah tangan yang ramping mendadak mencengkeram ujung kemejanya.

Suara Zheng Yan sedikit rendah tapi nadanya lembut.

"Aku tidak keberatan orang-orang salah paham terhadap hubungan kita. Lagi pula, reputasiku sudah lama rusak karena adikku. Aku hanya khawatir kau yang keberatan. Aku ingat kalau kau tidak pernah digosipkan dengan wanita sama sekali …."

Kehidupan cinta Mo Yongheng begitu bersih hingga para wartawan menduga kalau ia adalah homoseksual.

"…."

Mo Yongheng mendadak berhenti melangkah.

Ekspresi terkejut terlintas di mata pria itu saat ia menoleh menatap Zheng Yan.