Apa Itu C, D, E?

Huo Shaoheng menimang wajah Gu Nianzhi yang mungil dan dengan lembut mengeluskan ibu jarinya ke pipi Gu Nianzhi kemudian ke bibirnya. Gu Nianzhi sibuk sepanjang pagi, dan tidak sempat beristirahat sebelum Huo Shaoheng datang. Pipinya masih merona karena banyak bergerak, namun bibirnya tetap berwarna merah muda pucat. "Seberapapun banyaknya asupan vitamin yang kau minum, bibirmu masih tetap pucat." Huo Shaoheng memperhatikannya dengan teliti. "Bagaimana kalau kita meminta Chen Lie memeriksamu kalau kau ada waktu?"

Gu Nianzhi melepaskan tangan Huo Shaoheng dan menggelengkan kepala di telapak tangan Huo Shaoheng. "Tidak, tidak perlu. Aku tidak sakit. Semua orang punya warna bibir yang berbeda, jadi beberapa punya bibir yang gelap, dan yang lainnya terang. Sejujurnya, aku suka kalau warnanya terang alami."

"Kenapa?" Huo Shaoheng merasa bingung.