Menyebalkan

"Apakah mungkin Kakak dan Kak Xiong-mu itu tiba di waktu yang sama?" tanya Ma Qiqi dengan penasaran sambil membawa ransel mininya dan menuju ke lantai bawah dengan bersemangat.

Karena Gu Nianzhi menunggu Yin Shixiong, ia juga turun bersama Ma Qiqi. Ketika keluar dari lift, gadis-gadis itu melihat dua orang pria berdiri di depan pintu masuk utama asrama mereka. Salah seorang di antaranya bertubuh tinggi dan kekar, sementara yang lain tinggi dan langsing. Mereka berdua sangat menarik perhatian. Keduanya benar-benar tiba di asrama di waktu yang sama.

Gu Nianzhi berjalan dengan cepat ke arah Yin Shixiong. "Kak Xiong, kau akhirnya datang! Aku sudah akan kelaparan setengah mati kalau kau belum datang!"

"Hei, hei. Benarkah? Tidakkah kau berlebihan?" Yin Shixiong tersenyum sambil melihat jam tangannya. "Baru jam tujuh."