Namaku Adalah Joker!

Gila! Sungguh sebuah kebetulan! Aku tidak menyangka aku akan bertemu dengannya lagi! Apakah mungkin ini disebabkan oleh Benang Merah Perkawinan? Xu Que terkejut.

Gunung Lima Elemen bukanlah tempat yang besar, tapi dia tidak menyangka akan bertemu lagi dengan Peri Zixia dalam waktu yang begitu singkat! Sebelumnya, Xu Que akan merasa sangat bahagia dengan pertemuan ini. Lagipula, hubungan yang ditakdirkan seperti ini sangat jarang terjadi. Pertemuan yang tidak disengaja ini telah memberinya begitu banyak kesempatan untuk menggoda para gadis-gadis!

Namun, setelah pertemuan terakhir mereka, Xu Que menyadari bahwa dia tidak lagi dapat mengubah kesan Peri Zixia padanya. Oleh karena itu, Xu Que memutuskan untuk berhenti menggoda Peri Zixia! Lagipula, sangat sulit untuk menggoda seorang wanita sepertinya. Selain itu, dia tidak berada di tingkat kekuatan yang sama dengan Peri Zixia dan hal itu membuat Xu Que semakin kesulitan untuk menggodanya!