Menerima Binatang Spiritual

Setelah selesai membahas kesepakatan meramu, keduanya terus berbicara sebentar sebelum tetua Qingmiao akhirnya pergi.

Mo Tiange menghela napas lega. Semua yang dikatakannya kepada sang tetua adalah setengah benar dan setengah salah. Meskipun yakin tetua Qingmiao tidak akan memperlakukannya dengan kasar, masih sulit baginya untuk merasa nyaman berhadapan dengan seorang kultivator Core Formation.

Saat tetua Qingmiao pergi, Yi Liu dan Yi Qiu berjalan ke arahnya. "Senior Ye."

"Ya," kata Mo Tiange sambil menyeka wajah, "Kenapa kalian lama sekali?"

"Junior kembali lebih awal. Tapi karena Tetua Qingmiao berada di sini, Junior tidak berani mengganggu pembicaraan kalian." Jawab Yi Liu