Lauriel & Rune

Sementara itu, di atas kapal kayu yang berlayar menyusuri Sungai Amazon dengan gerakan tenang, tampak dua orang pemuda tampan duduk bersandar di dinding perahu dengan sikap santai. Keduanya terlihat sangat menyolok karena wajah mereka sangat tampan dengan rambut pirang keemasan yang dibiarkan panjang. 

Walaupun mereka terlihat seusia, tetapi yang seorang memiliki aura yang sangat mengesankan. Ia memiliki tubuh tinggi besar dengan otot-otot yang terlihat jelas dari balik pakaiannya.

Sepasang matanya cukup unik karena memiliki dua warna, yaitu biru dan hijau sekaligus. Siapa pun yang melihatnya pasti tidak akan dapat melupakannya. Penampilannya sangat tenang dan menghanyutkan. Anak-anak dan wanita akan segera teringat kepada malaikat jika mereka melihatnya.