Betapa Beraninya Dia!

Jing Xi dan Bibi Lan telah bekerja keras untuk menyiapkan makanan. Jika mereka membuangnya, apa yang akan Pangeran dan Putri makan siang nanti?

"Makananmu tidak enak dan sudah basi. Bagaimana kau bisa melayani Yang Mulia, Tuan Putri dan Pangeran dengan makanan seperti itu? Apa kau mau disalahkan jika mereka sakit?" Yao Zheng datang dan bertanya.

"Bagaimana bisa basi? Bibi Lan dan aku menyiapkannya pagi ini!" Jing Xi membantah.

"Makanan itu basi saat aku bilang basi. Apa yang kau tunggu? Buang!" Yao Zheng memerintah lagi.

"Tunggu!"

Melihat para pelayan memasukkan makanan ke dalam keranjang, Jing Xi berjalan ke arah mereka dan mengambil keranjang itu. Dia telah menyiapkannya dengan hati-hati dan tidak mungkin makanannya jadi basi. Dia tidak bisa melihat mereka menyia-nyiakan makanan.

"Bahkan jika mereka tidak menyantapnya untuk makan siang, Kalian tidak bisa membuangnya! Aku yang buat. Dan aku yang akan mengambilnya!"