Janji? (5)

Ketika Lan Xiu mendengar perkataan Dongfang Liuyun, matanya menjadi gelap. Ia bersandar di sofa dan menenangkan diri.

"Kita mungkin tidak perlu mengubah apa pun, Liuyun ..."

Suara rendah dan serak Lan Xiu terdengar. Jika mendengar suaranya dengan saksama, tertangkap sedikit kekecewaan—

"Semua telah terjadi. Beginilah keadaannya sekarang. Kamu tahu, aku tidak pernah kan mencoba mengubah pilihanmu. Aku selalu berpikir bahwa …"

Pada saat ini, Lan Xiu tiba-tiba berhenti berbicara dan tidak bisa melanjutkan.

Dongfang Liuyun terdiam sejenak juga.

"Tak satu pun dari kita yang bisa mengubah pilihan kita masing-masing. Lan Xiu, sering kali kita tidak harus berakhir bersama untuk mendapatkan kebahagiaan kita. Kita memiliki takdir kita masing-masing di mana pun kita berada. Seperti halnya kita berdua, tempat terbaik bagi kita adalah sebagai teman terdekat, orang kepercayaan, atau sahabat yang baik."