Pelangan Tanduk Hitam

Tetapi sang alkemis muda benar-benar tidak tahu bahwa dia nyaris terhindari dari bencana. Setelah mendengar penolakan dari Lin Yun, wajahnya menjadi tidak enak dipandang. "Apakah kamu takut aku akan menipumu? Sangat menggelikan, aku memiliki lebih banyak ramuan campuran dari yang pernah kamu lihat sepanjang hidupmu, bagaimana mungkin dua ramuanmu pantas untuk aku tipu?

"Aku sungguh tidak terburu-buru..." Lin Yun mengambil napas dalam-dalam dan hanya mengulang apa yang dia katakan.

"Bagus kalau begitu.." Melihat pertahanan Lin Yun, sang Alkemis muda hanya bisa mengangguk dengan marah. "Tetapi aku tidak mempunyai banyak waktu. Aku masih mempunyai percobaan penting yang menungguku, jadi aku hanya bisa memberikan waktu tiga menit."

Lin Yun tersenyum dan meletakan kedua ramuan diatas meja.

Kedua ramuan itu berwarna hijau, dan itu semua kental, punya bau yang menyengat. Hanya dengan satu endusan, sang Alkemis muda mau tak mau mengerutkan kening.

"Dua Ramuan Penyembuhan yang lebih rendah, dihargai 300 emas" Hanya dengan tiga puluh detik bagi sang Alkemis muda untuk mengeluarkan penilaian. Ketika dia meletakan kembali kedua ramuan diatas meja, dia bergumam pelan, "Sampah..."

Kali ini, Lin Yun tidak mengatakan apapun dan mengambil kedua ramuan lalu dia berbalik untuk pergi. 'Lucu sekali, kau menghargai Ramuan Roh dan Ramuan Gunung api aku sebagai Ramuan Penyembuhan, dan hanya dengan nilai estimasi 300 emas. Kau pikir aku bodoh?"

Tetapi ketika Lin Yun sedang menuju pintu keluar, pintu untuk ke ruang tamu didorong dari sisi luar.

Seorang laki-laki tua datang. Dia kemungkinan lebih dari enam puluh tahun, dengan keriputnya, rambut putih dan sebuah jenggot putih. Dia memakai jubah abu-abu yang kusut dan terengah-engah saat masuk, seolah-olah dia telah berlari dari kejauhan.

"Apakah Penyihir Merlin datang kesini?"

"Kau adalah...?" Lin Yun berhenti saat dia melihat ke arah laki-laki tua, merasa bingung. Apakah ini ada dalam ingatannya dia sendiri atau ingatannya Mafa Merlin, disana tidak ada ingatan tentang orang itu sama sekali. Kenapa orang ini terlihat seperti mengenalinya?

"Kau adalah Penyihir Merlin?" Laki-laki tua itu melihat Lin Yun dan langsung tersenyum ramah. "Selamat datang, Penyihir Merlin. Izinkan aku memperkenalkan diri, aku Cadgar, Ketua Penaksiran Rumah lelang Tanduk Hitam."

"Salam..." Lin Yun menyambutnya dengan sopan sambil merenungkan apa yang dia ketahui tentang orang ini. Dia sebenarnya sudah mendengar nama Cadgar, Ketua Penaksiran Rumah Lelang Tanduk Hitam, beberapa kali.

Dia bahkan bisa dianggap orang yang layak berada ditingkat yang sama dengan Menara Guru Thorpe, dia juga Penyihir Mulia dan Alkemis Agung. Tetapi seperti Rumah Pelelangan Tanduk Hitam, dia pasti diam diam menikmati, karena banyak orang yang mengetahui tentang Thorpe, tapi tidak dengan Cadgar.

"Oh benar, Aku mendengar seseorang diluar sana mengatakan bahwa Penyihir Merlin hari ini datang untuk merawat dua ramuan."

"Itu adalah masalah awalnya, tetapi aku mengubah rencanaku ..."

"Eh?" Cadgar melihat Lin Yun dengan terkejut, lalu dia melihat sekilas sang Alkemis muda duduk disisi lain meja, mengingat ekspresi dan keadaan mereka. 'Mungkinkah Penyihir Merlin tersinggung dengan orang ini?'

Menilai ini, itu hanya akan menjadi masalah, ekspresi Cadgar menjadi tidak enak dipandang ketika melihat Alkemis muda... 

Ini bukan masalah kecil... Terakhir kali, ada sebotol Ramuan Spektrum dikirim ke Rumah Pelelangan Tanduk Hitam bahkan Tuan Wilhelm tidak bisa berhenti memujinya, dan mengatakan bahwa ini adalah ramuan paling imajinatif yang pernah dia lihat dan ada beberapa teknik yang digunakan untuk itu sama sekali tidak pernah terdengar.

Sebelum Tuan Wilhelm meninggalkan Kota Seribu Layar, dia terus mengingatkan Cadgar bahwa dia harus menemukan seorang Alkemis yang telah meramu ramuan ini.

Walaupun Rumah Pelelangan Tanduk Hitam tidak pernah berhubungan dengan Lin Yun untuk beberapa bulan terakhir, mereka sering melakukan penyelidikan yang tak terhitung jumlahnya. Lagipula, Rumah Pelelangan Tanduk Hitam didukung oleh pasukan kelas-satu kamar dagang Tanduk Hitam. Sejauh ini kemampuan untuk mengumpulkan informasi yang hebat hanya melalui kekuatan lain dari Kota Seribu Layar. Bisa dikatakan bahwa sejauh ini itulah yang diinginkan oleh Rumah Pelelangan Tanduk Hitam, apapun yang telah terjadi di Kota Seribu Layar tidak akan bisa disembunyikan dari mereka.

Ini, tentu saja, termasuk informasi tentang kebenaran seorang Alkemis dibaliknya Ramuan Spektrum.

Secara alami, proses investigasi tidak semudah itu, dan karena itu lah Rumah Pelelangan Tanduk Hitam menempatkan sebagian besar pasukan mereka dalam pencarian, menuju Locke Merlin, menuju Mawar Emas, menuju kamar dagang Emas berkilau, dan menuju kesemua petunjuk yang terkait. Semuanya telah dalam penyelidikan yang detail.

Akhirnya, mereka sampai pada kesimpulan yang mengejutkan.

Ramuan Spektrum yang mendapat pujian tinggi dari Tuan Wilhem sangat persis seperti ramuan campuran dari seorang Alkemis muda yang berumur dua puluhan.

Sang Alkemis muda itu bernama Mafa Merlin.

Cadgar sangat bangga dengan kesimpulan ini. Dibandingkan dengan Menara Guru, yang mana dia telah mengetahui kekuatan nomor satu di Kota Seribu Layar, walaupun mereka berdua telah mendapatkan Ramuan Spektrum diwaktu yang bersamaan, Salomon dan rakyatnya masih mempercayai bahwa Alkemis Agung yang misterius berdiri dibelakang Penyihir Muda ini, sementara Rumah Pelelangan Tanduk Hitam memilih untuk tetap mempercayai kesimpulan yang diambil oleh investigasi mereka.

Memikirkan ini, Cadgar tersenyum.

Lagipula, Penyihir Merlin tetap bertahan di dalam perpustakaan Menara Guru untuk waktu yang sangat lama. Sementara itu, Menara Guru memiliki kesempatan yang banyak untuk berhubungan dengannya. Tetapi sayangnya, peluang yang tak terhitung jumlahnya ini telah dilewatkan oleh Menara Guru.

Cadgar berpikir mungkin solomon masih sakit kepala, mencoba memikirkan cara bagaimana untuk berhubungan dengan si misterius Alkemis dibelakang Penyihir muda itu.

Tetapi dengan keadaan seperti itu dia hanya mampu tetap berjalan...

Apa yang telah terjadi selama dia dalam perjalanan?

"Jangan khawatir, Penyihir Merlin, Rumah Pelelangan Tanduk Hitam kami dengan tulus ingin bekerja sama dengan kau. Bagaimana jika kau mendengarkan penawaran kami dahulu sebelum kau membuat keputusan?"

"Baiklah, mari kita bicarakan." Untuk seorang Cadgar berbicara seperti ini, dia pasti sungguh-sungguh dengan kata-katanya, jadi Lin Yun tidak menolaknya. Lagi pula, kalau bukan pembicaraan sampah sang Alkemis muda itu, Lin Yun tentu saja akan menjual kedua ramuan itu di Rumah Pelelangan Tanduk Hitam.

Jadi, karena permintaan Cadgar, Lin Yun mengambil kesempatan yang ditawarkannya.

Saat dia mendengarkan diskusi antara mereka berdua, sang Alkemis muda yang tak bernyawa menelan ludahnya dengan susah payah. Sejak Cadgar muncul diruang tamu, Alkemis muda itu curiga bahwa dia sedang bermimpi. Jika tidak, bagaimana keadaan ini bisa dijelaskan?

Ini sangat menakutkan...

Cadgar, Kepala Penaksiran Rumah lelang Tanduk Hitam, sebenarnya menjadi sangat ramah kepada Penyihir umur dua puluhan itu.

Itu benar, sangat ramah!

Sang Alkemis muda sudah bekerja selama sepuluh tahun di Rumah Pelelangan Tanduk Hitam dan tidak pernah melihat Cadgar menjadi sangat ramah. Terlepas dari dia menghadapi salomon dari Menara Guru atau Monchi dari Kamar dagang Bulan Kembar, Cadgar tidak pernah seramah seperti dia hari ini.

'Siapa Penyihir Muda ini…'

Memikirkan tentang ini, sang Alkemis muda sudah tidak bisa menahan kegugupannya lagi. Saat ini, tenggorokannya terasa sangat kering, seperti ada sesuatu yang menjanggal didalam sana.

Bagaimanapun juga, dia sungguh tidak mempunyai sikap yang baik sebelumnya, dan dia telah menggerutu bahwa kedua ramuan itu adalah sampah. Dia tidak pernah berpikir bahwa hal seperti ini akan terjadi. Disatu sisi, dia sungguh sangat sibuk dan tidak mempunyai banyak waktu untuk dihabiskan disini, dan disisi lain , dia tidak menyukai sikap dari penyihir muda ini, yang jelas-jelas menunjukan bahwa dia merasa tidak nyaman dengan interaksi ini.

Jadi, ketika menilai kedua ramuan itu, ini mengurangi pekerjaannya.

Biasanya, tak ada masalah soal ini, tetapi sekarang, masalahnya menjadi terlalu berat...

Ini adalah Cadgar seorang Ketua Penaksir yang memperlakukannya sangat sopan, dan dia dengan gegabah telah menyinggungnya. Dia merasa seperti hampir mati sekarang, mengingat betapa pentingnya Cadgar membayar kedua ramuan itu, bahkan memastikan Rumah Pelelangan Tanduk Hitam dengan tulus ingin bekerja sama dengannya.

'Apa ini adalah…'

Dari pemahaman Alkemis muda tentang Cadgar, bagaimana mungkin dia tidak memahami arti kata-kata ini? Cadgar sudah memutuskan bahwa dia akan menyisihkan apapun untuk mendapatkan kedua ramuan itu menjadi milik Rumah Pelelangan Tanduk Hitam.

Dengan menyadari ini, sang Alkemis muda tidak mungkin tidak pucat.

Tetapi untung baginya, baik Lin Yun atau Cadgar tidak memperhatikan Alkemis yang sedang pucat pasi disampingnya.

Ketika Lin Yun mengubah pikirannya, Cadgar langsung merasa senang. Dia langsung bergegas menjelaskan penawarannya. "Penyihir Merlin, aku ingin tahu apakah kau pernah mendengar tentang Rumah Pelelangan Tanduk Hitam mengadakan pelelangan setiap tiga bulan?"

"Tentu saja, aku mendengarnya," Lin Yun mengatakannya sambil dia mengangguk. Rumah Pelelangan Tanduk Hitam adalah peristiwa yang besar diseluruh bagian timur kerajaan, dan itulah alasan Lin Yun datang hari ini.

"Kalau begitu, Penyihir Merlin, jika kau bersedia, Aku berharap kau bersedia membawa kedua ramuan itu ke Pelelangan Tanduk Hitam yang akan terjadi dalam beberapa jam lagi, bagaimana menurutmu? 

Cadgar tidak banyak menyombongkan tentang Pelelangan Tanduk Hitam, dan dia juga tidak menjelaskan manfaat apa yang akan didapatkan dari lelang semacam itu karena dia percaya bahwa penyihir muda itu pasti tidak akan menolak penawarannya.

Bahkan Penyihir Mulia tidak bisa dengan mudahnya naik ke panggung Pelelangan Tanduk Hitam. Lagipula, Ini adalah acara besar diseluruh bagian timur kerajaan. Untuk bisa naik dipanggung itu seperti mendapat penghargaan dari seluruh bagian timur. Bahkan Alkemis Agung tidak akan bisa menahan godaan seperti itu.

Jadi, Cadgar tidak menjelaskan secara rinci atas penawarannya, hanya memicingkan matanya untuk melihat reaksi penyihir muda itu.

"Ini…" Dia tidak menyangka bahwa yang awalnya Lin Yun sangat tenang tiba-tiba mempunyai ekspresi yang canggung setelah mendengar penawaran itu.

Cadgar membeku dan tidak bisa menunjukan reaksinya untuk waktu yang lama. Dia bahkan bertanya-tanya apakah perkataannya tidak cukup jelas.

Sebenarnya, Cadgar sendiri, bahkan Alkemis muda ,yang sebelumnya dalam hatinya hancur karena interaksi sebelumnya dengan Lin Yun, mau tidak mau mengutuk dirinya sendiri. 'Anda bercanda, ini adalah acara yang dihadiri oleh kekuatan terbesar diseluruh bagian timur kerajaan, setiap Alkemis yang menaiki panggung itu akan memiliki status sosial mereka yang bisa meningkat seratus kali lipat. Walaupun kamu tidak tergerak karena penawaran itu, bagaimana mungkin ini terasa kurang baik untuk kau?

"Aku benar-benar minta maaf. Penyihir Mulia Cadgar, Aku rasa aku tidak akan meninggalkan kedua ramuan ini untuk Rumah Pelelangan Tanduk Hitam."

"..."

Setelah Lin Yun berkata seperti ini, ruang tamu menjadi sunyi dan senyap.