Stempel Wajah Kalian Dengan Kakiku

Jiang Yu segera mengambil sebuah batu ketika mendengar peringatan itu.

Dia lalu melemparkannya ke arah jembatan gantung itu. Batu itu ukurannya sebesar kepalan tangan, dan melesat ke arah jembatan gantung dalam sebuah garis lurus yang sempurna...

Tidak ada yang terjadi ketika batu itu masih berada di dalam batas Menara Penjaga Barat. Namun, ketika batu itu hendak mencapai sisi lain dari jembatan gantung itu, tiba-tiba beberapa busur petir bermunculan di langit.

Kilat-kilat petir tebal yang memiliki ukuran beberapa kali lebih lebar dari yang biasanya dipanggil oleh Mo Fan tampak turun dari langit. Masing-masing dari mereka sangat terlihat begitu mengesankan, tetapi saat ini, ada lebih dari sepuluh kilat-kilat petir yang telah muncul di tebing yang berlawanan dengan mereka, dan membentuk dinding kilat saat mereka tampak menari dengan liar!