Aku Bisa Melindungimu

Adith keluar dari toilet dengan tubuh yang basah dan sehelai kain handuk putih yang menutupi tubuhnya. Alisya yang juga ikut basah karena perbuatan Adith terpaksa menunggu Adith untuk mengambilkannya pakaian ganti.Dengan sedikit menggoda Alisya, Adith malah membuat Alisya keluar dari toilet dengan menarik kuat tangannya saat ia akan meraih baju yang diberikan oleh Adith."Berhentilah bersikap jahil." Alisya memukul Adith yang langsung dihindari oleh Adith.Adith seolah sedang berlatih dengan cara mencoba melepaskan handuk yang menutupi tubuh Alisya."Apa yang membuatmu malu? Bukankah aku suamimu? Jadi aku berhak untuk melihatnya." Ucap Adith sembari terus melakukan serangannya kepada Alisya.Adith yang sudah berpakaian dengan rapi membuatnya cukup bebas untuk bergerak sedang Alisya harus memperhatikan setiap gerakan yang ia lakukan."Kau pikir bisa mengalahkan ku dengan mudah?" Alisya terus bisa menepis tangan Adith dengan baik.