Menyebarkan Keputus asaan
Adith yang merasa keadaan semakin tak terkendali dengan cepat menghampiri manager hotel, untuk bisa bernegosiasi agar mereka di izinkan untuk masuk ke dalam ruang sistem dari hotel tersebut."Maaf… Tapi kami tidak bisa melakukan itu. Saya harus mendapatkan izin dari direktur hotel dulu jika kalian ingin masuk." Terangnya dengan tegas menolak keinginan Adith yang ingin masuk."Kalau begitu anda bisa melakukan panggilan kepadanya jika dia berada di hotel ini. Kita tidak bisa menunggu lebih lama lagi, karena situasi saat ini sudah semakin tak terkendali lagi." Adith masih terus mencoba untuk membujuk sang manager tersebut.Merasa tak ada pilihan lain, manager tersebut mencoba untuk melakukan panggilan kepada sang direktur, untuk meminta persetujuannya mengakses sistem secara manual sekaligus melaporkan apa yang sedang terjadi dengan hotel mereka.