Menyerah Pada Nafsu.

"Sekarang lihatlah itu! Kita ada di tempat yang tinggi sehingga bisa melihat seluruh keindahan yang ada di tempat ini." Ucap Julian seraya memutar tubuh Qiara menghadap ke hamparan bunga yang luas, sambil memeluk Qiara dari belakang.

Seketika itu jantung Qiara kembali berpacu. Tapi, kali ini berbeda karena ia mulai terbiasa dengan sentuhan Julian. Ia pun tidak berusaha untuk melepaskan diri dari Julian. 

Mereka berdua seperti sepasang pengantin baru yang romantis dan bahagia.

Qiara terlihat bahagia di pelukan Julian, sedangkan Julian mulai membuka hati untuk Qiara. Qiara terlihat sangat bahagia karena bisa diajak berkeliling oleh Julian setelah dari gunung itu. 

Tanpa terasa malam pun tiba, sedangkan Hotel tempat mereka menginap cukup jauh sehingga Julian memutuskan untuk istirahat di penginapan yang terdekat.