Rumor tentang Kevin

"Siap bos. " Sahut Andi. 

Setelah itu, Andi memutar balik mobil itu untuk kembali ke kantornya. 

Kantor YM Grup.

Setelah menyelesaikan syuting sore itu, Kevin segera meninggalkan kantor YM Entertainment karena dia harus menemui Maxwell yang memintanya datang ke kantor YM Grup lagi.

'Manusia aneh itu mau apa lagi? Bukankah tadi pagi kita sudah rapat di kantornya? Lalu, kenapa aku harus ke kantor lagi? Sangat merepotkan.'Batin Kevin.

Walaupun tidak tahu pasti kenapa Maxwell memintanya datang, tapi Kevin tetap datang.

Setelah menempuh perjalanan yang cukup jauh, Kevin akhirnya sampai di kantor YM Grup.

Sesaat kemudian, Kevin keluar dari mobilnya dan segera masuk melalui pintu utama.

Kehadiran Kevin tentu saja menyita perhatian para kariyawan karena kali ini dia datang melalui jalur umum. 

"Bukankah itu Sutradara terkenal YM Entertainment?"