Setelah Melihatmu Selesai Makan Baru Bisa Pergi

Sesampainya di lantai paling atas, Hai Xiaotang langsung berjalan menuju kantor Dongfang Yu.

Di depan pintu kantor suaminya, seorang sekretaris baru Dongfang Yu menahannya, "Maaf, anda siapa? Tempat ini tidak boleh sembarangan didatangi orang."

Hai Xiaotang menggoyang-goyangkan kotak bekal yang dibawanya dan berkata datar, "Aku datang mencari Dongfang Yu, aku adalah istrinya, datang untuk mengantar makan siang."

"Anda istrinya Pak Direktur?" Sekretaris itu terkejut.

Sekretaris lain yang pernah bertemu dengannya bergegas datang, "Nyonya, ada perlu apa? Direktur sekarang tidak ada di kantor, apakah anda mau saya segera menghubunginya?"

Hai Xiaotang menggeleng, "Tidak usah, aku akan menunggunya saja di dalam."

"Baik. Silakan masuk." Sekretaris itu mengantarnya masuk sekaligus menyuguhkan segelas air minum untuknya.

Kantor Dongfang Yu sangat luas dan mewah, memiliki dekorasi yang indah, bahkan ada tempat untuk bermain golf juga.

Hai Xiaotang meletakkan kotak makanan di atas meja teh, lalu dia bermain golf.

Dia tidak pandai bermain golf, tidak ada satupun bola yang masuk.

Dia berusaha keras, mengira bisa memasukkan satu bola, namun hasilnya lagi-lagi gagal dan bahkan bolanya melenceng jauh.

Dongfang Yu dan Ji Chuan baru masuk ketika kebetulan sekali sebuah bola menggelinding mengenai kakinya.

Dia sedikit kaget, lalu mendongak melihat Hai Xiaotang. Tanpa sadar alisnya berkerut, "Sedang apa kamu disini?!"

Hai Xiaotang mengembalikan tongkat golf ke tempatnya sambil berkata datar, "Mama menyuruhku mengantarkan makanan. Cepat kamu makan, lalu aku bisa pergi dengan tenang."

Pandangan Dongfang Yu sekilas melihat ke kotak makanan di atas meja teh, suaranya rendah dan tanpa kehangatan, "Taruh saja disana, kamu boleh pergi."

"Tidak bisa, Mama bilang aku harus menunggumu selesai makan baru boleh pergi. Lagi pula aku juga belum makan. Bagianku juga ada di dalam kotak."

Hai Xiaotang segera membuka kotak makanan itu, wangi makanan pun langsung tercium.

Dia mengambil dua mangkuk nasi, lalu mengambil semangkuk dan langsung makan. "Aku makan dulu, kalau kamu tidak mau makan ya sudah."

Pokoknya dia sudah lapar, tidak mau menunggu Dongfang Yu lagi.

Dongfang Yu sibuk dari pagi dan tidak sempat sarapan, dia pasti juga lapar.

Ditambah lagi masakan mamanya begitu enak, semua yang dimasak adalah makanan kesukaannya, selera makannya pun timbul.

Tidak banyak bicara lagi, dia langsung duduk dan mengambil mangkuknya, lalu memberikan perintah kepada Ji Chuan, "Lanjutkan laporannya!"

"Baik!"

Ji Chuan melanjutkan memberi laporan, sementara Dongfang Yu makan sambil mendengarkan.

Hai Xiaotang tidak bisa berkata-kata, waktu makan masih saja bekerja. Dia kira semua orang juga sama sepertinya yang gila kerja.

Ji Chuan memberikan laporan secepatnya, lalu akhirnya mengambil sebuah daftar dan meletakkannya di depan Dongfang Yu.

"Direktur, ini adalah daftar peserta kompetisi desain tahun ini, total ada 107 peserta. Silakan anda lihat."

Dongfang Yu melihatnya sekilas, lalu berkata dengan puas, "Tahun ini antusiasmenya cukup tinggi."

Ji Chuan tertawa dan mengangguk, "Benar, pemenang tahun ini bisa mendapatkan hadiah sedikitnya lima ratus ribu yuan (sekitar satu miliar rupiah), karena itu semua sangat bersemangat."

Hai Xiaotang ikut melihat daftar itu, tidak disangka dia langsung mendapatkan nama Lin Xin'er.

Lin Xin'er pasti bisa menang, dan dia akan mendapat hadiah lima ratus ribu yuan.

Hai Xiaotang bertanya penasaran, "Pemenang pertama mendapat hadiah berapa?"

Ji Chuan bergegas menjawab, "Penghargaan paling tinggi dari perusahaan adalah penghargaan khusus, totalnya adalah lima juta yuan."

Hai Xiaotang terkejut, "Lima juta? Begitu banyak?"

"Berarti tahun lalu Lin Xin'er mendapat lima juta yuan?!"

"Benar, tahun ini direktur sengaja menambah angkanya karena kompetisi desain tahun ini sangat penting bagi perusahaan."

"Tahun lalu berapa?" Hai Xiaotang tidak tahan untuk bertanya.

Ji Chuan pada dasarnya harus menjawab pertanyaan apa pun, "Tahun lalu, hadiah penghargaan khusus sebesar satu juta yuan, hadiah paling kecil adalah seratus ribu."