Mama Terus Menyesal

Qiao Ning diam terpaku di tempatnya.

Kong Minjuan tersenyum melihat mereka, "Qiao Ning, kenapa diam saja? Sudah tidak mengenali mama?"

Yifan terkejut. Dia mamanya mama?

Qiao Ning benar-benar tidak mengira kalau Kong Minjuan akan muncul tiba-tiba.

Walaupun dia tahu kalau cepat atau lambat dia akan muncul juga, namun Qiao Ning tidak mengira akan secepat ini…

Begitu cepatnya sampai hatinya bahkan belum siap.

Entah kenapa di dasar hatinya Qiao Ning bahkan berharap agar dia selamanya tidak usah muncul saja. Tapi bagaimana pun juga dia adalah mamanya, tidak mungkin dia seumur hidup tidak berjumpa dengannya.

"Ini Yifan ya, dia sudah besar…" Kong Minjuan tersenyum baik hati dengan sepasang mata yang berbinar memandang ke arah Yifan.

Ketika tangannya akan menyentuh si kecil, Qiao Ning tiba-tiba bereaksi dan langsung membawa Yifan ke belakang tubuhnya.

Gerakannya yang tiba-tiba itu membuat semua orang kaget.