Unit khusus

Alex dan kelompoknya sampai ke kota Antiga, kota ini sekarang diubah menjadi markas latihan petarung. Alasannya mudah, kota ini terletak strategis antara kota Teluk dan markas bintang. Kota menyediakan rumah yang sudah dibangun untuk petarung tinggal dan dinding cukup untuk perlindungan. Pekerja dengan rajin memperbaharui dinding ini beberapa hari terakhir. Mereka juga membangun menara pengawas disekeliling kota. Ini adalah kota kecil sederhana, dengan rumah tradisional gaya Bali dan kuil di sekitar kota.

Sebelum Akhir Jaman, kota ini memiliki populasi 50.000. populasi sekarang terdiri dari petarung dan pekerja mencapai hampir 60.000, sehingga kota mencapai kapasitas maksimumnya. Ada beberapa tenda besar dibangun untuk akomodasi sementara bagi para petarung.