Perpustakaan Ilmu

Tubuh manusia penuh dengan misteri. Ilmuwan pada zaman modern ini masih memiliki banyak pertanyaan yang tidak terjawab mengenai rahasia tubuh manusia. 

Keanekaragaman tubuh dimana tidak ada satupun orang yang sama. Semua orang memiliki sidik jari yang berbeda antara satu dengan yang lainnya. Bahkan kembar identik pun memiliki sidik jari berbeda.

Beberapa orang memiliki tangan yang dominan. Sebagian menganggap bahwa tangan kanan adalah tangan yang benar, dan beberapa orang dianggap memiliki tangan kidal. Namun, fakta bahwa fungsi salah satu tangan lebih baik daripada yang lain adalah aneh.

Pernahkah kita bertanya kenapa manusia lahir dengan talenta yang berbeda beda? Ada yang lahir mampu memainkan alat musik dengan sangat baik, ada yang tidak memiliki bakat musik sama sekali walaupun orang tuanya adalah seorang maestro musik.