Jengkel

"Gimana kondisi bandannya sudah sehat?".

"Sudah Oma". Aruna terlihat tersenyum menyembunyikan dirinya yang masih dalam kondisi kurang optimal. Terlihat Hendra berupaya sedekat mungkin dengan istrinya. Dia bediri penuh penyesalan memegangi pundak Aruna yang terlihat menyender kepadanya.

Untung gadis ini cukup pandai menyembunyikan banyak hal, termasuk caranya menyender secara tidak langsung membantu mata biru terbebas dari tatapan nanar bunda Aruna.

"Kamu sudah makan? Lihat! oma membawa banyak makanan buat kalian, makanan disini aku yakin tidak akan seenak buatan oma". Oma Sukma mulai membuka banyak bekal berlebih di bantu ibu Gayatri.