Tidur Siang

Shen Dongyuan menahan Zhu Haimei lalu menatapnya dengan penuh gairah dan berkata, "Tidak perlu, kita tidur siang saja."

Seketika wajah Zhu Haimei memerah lalu dia berkata, "Siang begini tidur apanya, kita tidurnya malam saja."

"Sekarang kita tidur, nanti malam kita tidur lagi." Kemudian Shen Dongyuan menarik Zhu Haimei hingga ke atas ranjang kemudian dia menutup pintu dengan kakinya, setelah itu dia menutup gorden dan dengan cepat berjalan ke arah ranjang, kemudian dia naik ke atas tubuh Zhu Haimei.

Zhu Haimei menggertakkan giginya sambil berkata, "Kamu gila ya? Ini masih siang, bagaimana jika tiba-tiba ada orang yang datang?"

Shen Dongyuan sedang menyentuh tubuh Zhu Haimei, dia tidak mengangkat kepalanya dan berkata dengan santai, "Kalau begitu kita tidak perlu menemuinya."

Zhu Haimei yang kesal mengangkat tangannya lalu dia mengepalkannya dan memukulkannya ke arah dada Shen Dongyuan yang lebar.