Pasca Trauma

Jie Bi Shinjin akhirnya tahu apa yang Wander sedang lakukan seperti kerasukan setan. Orang-orang yang kehilangan Khici biasanya mencoba sekuat tenaga, tanpa memperdulikan nyawa mereka sendiri untuk memasuki ranah bawah sadar dalam diri mereka. Untuk mencari apakah ada Khici yang tersisa setelah Pembakaran. Meski mereka tahu persis bahwa tidak ada yang tersisa. Apa yang Wander maksudkan dengan Kegelapan itu adalah hasil dari semadi yang terlampau dalam, yang sepenuhnya dilakukan tanpa mengindahkan mara bahaya kesesatan. Ibarat seperti orang menyelam ke lautan dalam, terus menyelam sampai dasar, mencoba mencari sebatang jarum di dasar lautan nan gelap. Semua orang-orang itu berakhir tewas mengenaskan, atau lebih menyedihkan ketimbang hidup.

Saat ini, pemuda di depannya juga terjangkit penyakit yang sama. Tidak bisa menerima kenyataan bahwa ia telah kehilangan Khici-nya selama-lamanya, ia terus mencari-cari bahkan sampai tidak tidur berhari-hari, merusak tubuhnya.