Mata-Mata

Rafael mengendarai sendiri mobil menuju Kota Bangun dengan mengandalkan Google map. Luar biasa, 18 tahun lalu, dia pergi ke kota kecil itu dengan kapal selama berjam-jam. Pada waktu itu, selama perjalanan dia duduk di atas atap kapal sambil mengambil gambar dan video. Keberadaannya di kapal itu menarik perhatian penumpang. Mereka malu-malu campur senang, ketika Rafael mengajak foto bersama. Tentu saja mereka sangat senang, pada waktu itu sangat sedikit orang yang memiliki kamera maupun ponsel kamera. Tetapi beberapa orang diantara penumpang kapal sudah ada yang memiliki HP Nokia berkamera. Tanpa suara mereka minta izin berfoto bersamanya. Rafael tersenyum mengingat.

"What's the matter, dad!" Farah heran.

"No, nothing!" Rafael mengusap rambut Farah.

Sebenarnya perjalanan menuju ke sana bisa di tempuh dalam 2 jam. Tetapi mereka baru tiba setelah 4 jam. Sepanjang perjalanan, Farah minta berhenti atau berbelok kelain arah setiap ada objek yang menarik.