HEAD OVER HEELS 28

Enjoy Reading.

***

Olive mendesah pasrah. Sepertinya dia memang tidak di takdirkan kembali ke keluarga Cavendish. Buktinya setelah berhasil menyalin nomor mom, Dad, dan pamannya Marco dari ponsel Jovan. Tidak ada satupun yang mengangkat panggilannya.

Awalnya Olive ingin menelpon paman Marco terlebih dahulu. Tapi Mom pasti akan kecewa jika tahu Jeannya bukan menghubungi dia tapi malah paman Marco.

Sayangnya, harapan Olive terlalu tinggi. Saat dia menghubungi Ai baru dering pertama dan panggilannya langsung di tolak. Mungkin karena Olive menelpon pagi-pagi sekali makanya di tolak. Tapi, begitu rada siang Olive berusaha menelpon nomor Mommynya lagi. Sayangnya berapa kali pun dia menghubungi nomor Mommynya tidak lagi akyif.

Lalu Olive menelpon nomor daddy-nya. Lagi-lagi Olive tidak beruntung karena nomor itu sedang sibuk selalu. Harapan terakhir Olive adalah paman Marco. Sayang Olive kembali kecewa karena nomor pamannya juga tidak aktif.